Budidaya bawang merah dari biji sangat terjangkau, mempunyai resiko yang kecil untuk petani dan menjadi sarana yang baik bagi petani untuk mendapatkan untung dalam produksinya. Petani dapat memilih varietas yang cocok dan memulai penanaman di musim yang tepat.

Penanaman dari biji membutuhkan waktu lebih untuk budidayanya karena membutuhkan waktu persemaian. Namun budidaya bawang dari biji memberikan fleksibilitas. Anda dapat memulainya dari persemaian dan dipindah tanamkan atau penanaman dari biji untuk umbi konsumsi maupun umbi mini.